Home » , , » Di Tanjung Batas Timur Konawe - Pantai Toronipa

Di Tanjung Batas Timur Konawe - Pantai Toronipa

WISATA ALAM LAUT
PANTAI TORONIPA
 
KONAWE, Meskipun sebagian besar wilayahnya adalah daratan rendah dan pegunungan, wilayah pesisir Kabupaten Konawe memiliki bentangan pantai yang mempunyai pesona wisata yang sejak dulu sudah menjadi tujuan pengunjung untuk berwisata laut. Di ujung timur Konawe, disebuah tanjung yang berhadapan dengan laut lepas, terdapatlah sebuah bentangan pasir putih yang dikenal dengan nama Pantai Toronipa.

 Lokasi Pantai Toronipa

Secara administrative, Pantai Toronipa berada di Kel. Toronipa, Kec. Soropia, Kab. Konawe. Kawasan pemukiman penduduk sangat dekat dengan lokasi pantainya. Karena statusnya sebagai ibu kota kecamatan yang menjadikan wilayah pemukiman cukup ramai oleh penduduk dan aktivitas kegiatan ekonomi. Sebagian besar penduduknya bermata pencaharian di sector swasta, kelautan dan perikanan. Karena dekat dengan Kota Kendari, banyak juga warga Kel. Toronipa yang memilih bekerja disana.

Suku Tolaki mendominasi penduduk di Kel, Toronipa ini, selain itu beberapa warga pendatang juga telah lama mendiami wilayah ini seperti Bugis, Muna dan bajo. Semuanya saling berdampingan dan bahu membahu dalam membangun kekuatan masyarakat Kelurahan Toronipa sebagai salah satu pusat kunjungan berlibur banyak orang.
Suasana Pantai Toronipa Konawe
Hanya Sekitar 40 menit saja berkendara dari Kota Kendari, anda sudah dapat menginjakkan kaki di pantai pasir putih sejauh 1 Km ini. Letaknya berada di sebuah tanjung yang berhadapan dengan laut lepas. Akses jalan darat yang dilalui menyusuri jalur pesisir dengan kondisi aspal mulus. Rutenya searah ke titik penyebrangan ke Pulau Bokori yaitu Sekitar 1,5 Km arah timur laut.
Menikmati Suasana Pantai Toronipa Konawe
Letak Pantai Toronipa berada diujung paling timur wilayah Kabupaten Konawe. Posisinya tepat di sebuah tanjung yang menghadap lautan lepas. Ada dua akses jalan untuk menuju ke tempat ini yaitu melalui jalur utara dan jalur selatan. Kebanyakan orang lebih memilih jalur selatan melalui Kota Kendari karena lebih dekat dijangkau.

Sebagai salah satu tempat kunjungan wisata yang dekat dari Ibu Kota Kendari, sarana dan prasarana kian dilengkapi seiring dengan makin intensnya kunjungan ke tempat ini. Selain prasarana jalan melingkar yang mulus terhubung, fasilitas penunjang lain terus dibenahi oleh pengelola dan pemerintah Kab. Konawe. Selayaknya spot wisata unggulan, Pantai Toronipa kini dilengkapi dengan sarana kenyamanan bagi para pengunjung. Penataan landscape yang dipenuhi oleh rimbun pepohonan semakin melengkapi keteduhan ratusan kasebo yang berderet rapi.
Menikmati Suasana Pantai Toronipa Konawe
Memandang lautan dari tepi pantai…sungguh menenangkan jiwa..!!! Menatap birunya laut dan desiran ombak yang berkejaran….Begitu menentramkan kalbu….!!!. Seperti itulah gambaran perasaan yang dapat kami ungkapkan saat menatap jauh lautan dari balik kasebo ini. Teduh dan rindangnya pepohonan menambah suasana kedamaian disiang terik itu.
Menikmati Suasana Pantai Toronipa Konawe
Puluhan orang, sedang riang gembira, menikmati kejernihan air di tengah mentari siang di kala itu. Orang-orang kegirangan berlari, berkejar-kejaran ria dan akhirnya basah kuyup tatkala bercebur bersama. Panasnya mentari tidak menghalau langkah kaki kami untuk segera membasahi diri. Sebuah suasana yang pastinya akan jarang kami temui kembali saat kembali ke rumah.
Menikmati Suasana Pantai Toronipa Konawe
Bermain di air tentulah kegiatan utama saat berada dipantai. Suasana sepeti ini sangat sulit ditemukan di perkotaan. Niat itulah yang membuat orang-orang memilih pantai untuk menghabiskan liburan. Rekreasi ke pantai merupakan aktivitas liburan yang mudah dan murah sehingga kebanyakan orang lebih memilih ke pantai bersama keluarga untuk menghabiskan waktu terutama di akhir pekan.
Pantai Toronipa Konawe
Selayaknya objek wisata utama dan telah mempunyai nama di Sulawesi Tenggara, Pantai Toronipa dilengkapi dengan fasilitas penunjang untuk menambah kenyamanan pengunjung. Puluhan kasebo tertata rapi dan berderet di sepanjang bibir pantai. Dimulai saat melewati pintu gerbang sampai ke ujung pantai. Beberapa bangunan villa semi permanen juga disediakan bagi pengunjung rombongan yang ingin menginap.
Pantai Toronipa Konawe
Sebagai tempat rekreasi dimana ratusan orang berdatangan setiap minggunya tentunya akan membawa manfaat secara ekonomi bagi warga setempat. Pihak pengelola menyediakan kedai-kedai untuk digunakan oleh warga untuk berdagang. Disepanjang ruas jalan kawasan pantai, berderet puluhan warung dagangan. Berbagai macam yang disediakan disini, tergantung selera pengunjung saja untuk menikmati.
Pantai Toronipa Konawe
Pantai Toronipa sepenuhnya dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Konawe. Selain itu beberapa investor nasional juga turut andil dalam pengelolaannya. Ini sudah terlihat dari perubahan total tampilan pantai toronipa secara keseluruhan yang sangat berbeda dengan kondisi sebelumnya. Penataan kawasan dan fasilitas umum sudah disediakan untuk menunjang kegiatan wisata pengunjung.
Pantai Toronipa Konawe
Pantai Toronipa merupakan salah satu destinasi wisata yang sejak dulu sudah dikenal oleh khalayak. Keindahan pantainya serta panoramanya kian memberikan kesan bagi siapapun yang sudah berkunjung kesini. Mungkin bisa dipastikan semua warga Kota Kendari sudah pernah menginjakkan kaki di Pantai ini. Pantai Toronipa menjadi pelengkap perjalanan wisata anda di Sulawesi Tenggara.

1 comment:

  1. pantai yang menjadi andalan kab. konawe....harus di jaga dan dipelihara sebagai kunjungan wisata favorit..

    ReplyDelete

Flag Counter